Pengaruh Peran Guru PAI Terhadap Pengembangan Kecerdasan Siswa

Authors

  • Muhalli Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah Togo Ambarsari Bondowoso

DOI:

https://doi.org/10.59106/abs.v3i2.135

Keywords:

Peran Guru, Pengembangan Kecerdasan

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui Pengaruh Peran Guru PAI Terhadap Pengembangan Kecerdasan Siswa. Guru Pendidikan Agama Islam tidak hanya dituntut untuk mengajarkan konsep-konsep agama, tetapi juga bagaimana dapat menginspirasi siswa untuk menjadikan ajaran-ajaran tersebut sebagai pedoman dalam kehidupan sehari-hari. Dengan memahami nilai-nilai moral dan etika yang diajarkan dalam agama, siswa belajar untuk membedakan antara tindakan yang benar dan salah, membentuk karakter yang kuat, serta menjadi individu yang berintegritas tinggi. Apakah peran guru PAI berpengaruh terhadap pengembangan kecerdasan siswa, masalah itu yang penulis angkat dalam penelitian ini. Adapun subyek penelitian ini adalah siswa SDN Karanganyar 1 Tegalampel. sampel yang dijadikan sasaran 100 siswa dari jumlah populasi 132 siswa. Dari hasil penelitian ini, nilai X untuk peran guru adalah 18,88 menunjukkan adanya pengaruh rendah terhadap pengembangan kecerdasan siswa (Y). Nilai X untuk peran guru  adalah 35,26 menunjukkan adanya pengaruh tinggi terhadap variabel Y1. sedangakan nilai X untuk peran guru adalah 9,27 menunjukkan adanya pengaruh rendah terhadap variabel Y2. Dengan demikian peran guru adalah harus dimiliki oleh seorang guru untuk membantu proses belajar mengajar dan pencapaian tujuan pengajaran serta berpengaruh terhadap pengembangn kecerdasan siswa.

Downloads

Published

2023-08-29

How to Cite

Muhalli, M. (2023). Pengaruh Peran Guru PAI Terhadap Pengembangan Kecerdasan Siswa. Ambarsa : Jurnal Pendidikan Islam, 3(2), 124–135. https://doi.org/10.59106/abs.v3i2.135